Teman-teman pastinya sudah tahu lambang negara Republik Indonesia kan?
Tentunya burung garuda Pancasila. Kita bisa lihat pada bagian tengah ada gambar perisai yang berisi 5 simbol. masing-masing simbol memiliki makna dari setiap butir-butir Pancasila.
Mari kita pelajari bersama!
Makna Lambang Pancasila
Teman-teman pasti tahu kalau dasar negara kita adalah Pancasila. Selain itu, kita juga punya lambang negara, yaitu burung garuda.
Di tengah tubuh burung garuda ada lambang kelima pancasila yang punya artinya masing-masing. Sudah tahu artinya?
Sila Pertama
Sila pertama dilambangkan dengan bintang emas yang artikan sebagai cahaya rohani untuk setiap manusia.
Sedangkan latar belakang perisai berwarna hitam melambangkan warna alam yang menunjukkan bahwa tuhan adalah sumber dari segala sesuatu.
Sila Kedua
Mata rantai segi empat melambangkan laki-laki dan rantai lingkaran melambangkan perempuan.
Gambar rantai yang saling terkait ini melambangkan hubungan manusia yang saling membantu, baik itu laki-laki atau perempuan.
Sila Ketiga
Sila ketiga dilambangkan dengan pohon beringin.
Kalau teman-teman tahu, pohon beringin mempunyai akar tunggal panjang yang menunjang pohon untuk tumbuh.
Akar ini tumbuh sampai ke dalam tanah dan menjalar ke berbagai arah.
Akar pohon beringin melambangkan Indonesia sebagai negara kesatuan yang punya banyak budaya.
Sila Keempat
Sila keempat dilambangkan dengan hewan banteng.
Banteng dijadikan salah satu lambang pancasila karena banteng adalah hewan sosial yang suka berkumpul.
Hal itu sama seperti ketika kita bermusyawarah. Orang-orang akan berkumpul untuk berdiskusi dan menyepakati sesuatu.
Sila Kelima
Sila kelima dilambangkan dengan padi dan kapas.
Keduanya melambangkan pangan dan sandang yang menjadi kebutuhan pokok semua masyarakat Indonesia.
Kemudian, contoh apa saja yang dapat kita lakukan ya?
berikut ini adalah contoh-contohnya
Contoh penerapan kelima sila di kehidupan sehari-hari:
1. Ketuhanan Yang Maha Esa
Beribadah dan berdoa serta menghormati antar pemeluk agama lain. Itu merupakan pengamalan sila ke Satu.
2. Kemanusiaan yang adil dan beradab
Saling membantu dan tidak memilih dalam bergaul dan berteman adalah penerapan sila ke Dua.
3. Persatuan Indonesia
Mencintai dan memakai produk asli negeri sendiri merupakan contoh penerapan sila ke Tiga.
4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan
Bermusyawarah dan berdiskusi merupakan contoh penerapan sila ke Empat.
5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Melaksanakan piket kelas dan bekerja sama merupakan penerapan sila ke Lima.
Sumber
https://bobo.grid.id/read/082255169/rangkuman-dan-soal-makna-pancasila-materi-belajar-dari-rumah-tvri-untuk-sd-kelas-4-6?page=all
https://edukasi.kompas.com/read/2020/08/25/130022171/siswa-ini-contoh-penerapan-pancasila-di-kehidupan-sehari-hari?page=all
Tidak ada komentar:
Posting Komentar